Sabtu, 20 Februari 2010

Perumusan PKB (Bagian I)


Pada tanggal 16 Februari 2010 bertempat di kantor SPSI, semua pengurus Serikat Pekerja terlibat dalam kegiatan pembuatan rumusan isi PKB yang saat ini sudah berakhir masa berlakunya. Semua peserta antusias mengikuti kegiatan tersebut yang dimulai dari jam 08.00 WIBB s.d. 22.10 WIBB karena berkeinginan untuk segera merampungkan tanggung jawab yang mereka emban ini sesegera mungkin. Meskipun demikian hingga pertemuan berakhir, rancangan PKB yang baru dibuat baru mengupas setengahnya, itupun belum menyentuh bab-bab atau pasal-pasal yang berkenaan dengan masalah kesejahteraan karyawan yang berhubungan dengan financial. Namun demikian semua Pengurus SPSI sepakat untuk melanjutkan perumusan PKB ini hingga selesai secara maraton dengan memanfaatkan setiap kesempatan dan waktu yang dimiliki mengingat sangat mendesaknya PKB ini untuk segera diajukan ke manajemen (baca: perusahaan).
Ketua serikat pekerja mewakili semua pengurus menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih kepada HOD yang telah memberikan dukungan kepada tegiatan ini dengan memberikan dispensasi secara full kepada karyawannya yang terlibat dalam perumusan PKB ini. Semoga kami bisa mengemban amanah ini dengan membuat PKB baru yang manfaatnya bisa dirasakan oleh semua pihak, baik manajemen maupun karyawannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar